Skip to main content

follow us

Ninmedia Akan Pindah Satelit Baru - Ada kabar terbaru soal pertelevisian di Indonesia, yang mana ada dua TV berlangganan yang secara resmi tutup atau tidak beroperasi lagi, yaitu Big TV dan Topas TV.

Sudah hampir 20 hari transporder milik Ninmedia di satelit chinasat 11 tidak aktif, hal ini membuat banyak siaran ninmedia menjadi hilang dikarenakan kesalahan teknis yang di sampaikan olrh pihak ninmedia melalui media sosial mereka. seperti berikut

Ninmedia Akan Pindah Satelit Baru


Kepada Seluruh Pemirsa Ninmedia. Saat ini sedang terjadi gangguan transmisi pada transponder kedua pada frekuensi 12560, dikarenakan permasalahan dari pihak Chinasatcom yang mengakibatkan hilangnya beberapa saluran siaran.

Baca: Frekuensi Nex Parabola di Satelit Telkom 4

Kami dan team Chinasatcom sedang melakukan upaya-upaya yang diperlukan agar bisa segera mengaktifkan kembali transponder tersebut. Mohon maaf atas ketidaknyamanannya.

Dan pada tanggal 31 Mei kemarin secara mendadak kita mendapatkan kabar yang mengejutkan dari Ninmedia yang menyatakan akan mencari satelit baru pengganti satelit chinasat 11. Hal ini diketahui melalui laman Facebook milik ninmedia yang berbunyi seperti berikut.

Kepada seluruh pemirsa Ninmedia


Kendala transmisi pada transponder Ssatelit Chinasat-11 belum terselesaikan. Kami mohon maaf yang sebesar-besarnya tidak dapat menayangkan kembali siaran yang terdapat dalam transponder tersebut.

Baca: Frekuensi Indosiar dan SCTV di Telkom 4

Sebai komitmen untuk tetap dapat memberikan layanan siaran Ninmedia, kami akan menyediakan satelit lain sebagai pengganti. Saat ini kami sedang melakukan uji coba siaran di satelit baru.

Dengan demikian, maka kita harus menunggu satelit baru untuk bisa menyaksikan kembali channel yang dimiliki oleh ninmedia. dan pastinya kita tracking lagi satelit barunya.

Artikel Menarik Lainnya:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar